Segenap kru batakpost.com mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024, Semoga doa dan usaha kita diterima oleh Allah Swt. Taqabbalallahu minna wa minkum. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin.
Uncategorized

Experian bergabung dengan ASEAN Financial Innovation Network (AFIN)

178
×

Experian bergabung dengan ASEAN Financial Innovation Network (AFIN)

Sebarkan artikel ini
Advertisement
Example 300x600
Advertisement

JAKARTA, Indonesia, 26 November 2019 /PRNewswire/ — ASEAN Financial Innovation Network (AFIN) hari ini mengumumkan bergabungnya Experian dalam Dewan Penasihat Strategis AFIN. AFIN dibentuk ASEAN Bankers Association, International Finance Corporation, dan Monetary Authority of Singapore. AMTD Foundation dan Mastercard merupakan anggota pendiri AFIN dari kalangan korporat.

Sebagai anggota Dewan Penasihat Strategis AFIN, Experian akan mendukung pengembangan AFIN secara keseluruhan dan produk andalannya, API Exchange (APIX). APIX adalah platform global berbasis cloud yang membantu lembaga keuangan dan teknologi finansial (tekfin). Kedua pelaku usaha tersebut bisa saling terhubung di sebuah marketplace global yang dikurasi. Selain itu, AFIN ikut merancang eksperimen kolaboratif di program sandbox dan menggunakan berbagai solusi inovatif dengan cepat serta berbiaya lebih murah.

Advertisement
banner 325x300
Advertisement


Experian memiliki strategi yang lebih luas untuk mempercepat akses keuangan. Experian juga berinvestasi dalam transformasi digital dan memberikan akses kredit yang lebih baik kepada sekelompok individu dan usaha kecil di ASEAN. Experian dan Dewan Penasihat Strategis AFIN akan mendorong terciptanya ekosistem keuangan yang siap memakai platform API di seluruh Asia Pasifik.

Experian bergabung dengan enam organisasi lain di Dewan Penasihat Strategis AFIN: AMTD Foundation, Mastercard, BNY Mellon, Amazon Web Services, Singapore Fintech Association dan Brankas.

AFIN sedang memilih beberapa mitra strategis untuk bergabung dengan Dewan Penasihat Strategis. Untuk itu, AFIN akan merilis lebih banyak pengumuman dalam beberapa bulan mendatang.

"Kami sangat mengapresiasi dukungan Experian terhadap APIX di Dewan Penasihat Strategis, dan menantikan kerja sama ini. Experian memiliki keahlian untuk meningkatkan transformasi digital, serta berpengalaman dalam ekosistem tersebut. Kedua hal tersebut sangat menguntungkan APIX dan seluruh anggotanya," kata Manish Diwaan, Direktur Pelaksana AFIN.

"Sungguh sebuah kehormatan besar bagi Experian  untuk menjadi bagian dari Dewan Penasihat Strategis AFIN. Ini merupakan sebuah sarana agar kami aktif berkolaborasi dengan anggota dewan lainnya. Kolaborasi tersebut bertujuan untuk  mewujudkan ekosistem inovasi keuangan, serta mempercepat terwujudnya visi kami, yaitu mendorong inklusi keuangan yang lebih luas di seluruh kawasan. Visi ini juga membuktikan keberhasilan investasi regional Experian yang strategis di masa lalu, dan upaya litbang (R&D) kami yang berkelanjutan. Litbang tersebut didukung fasilitas inovasi di Asia Pasifik di Singapura — Experian X Labs, sekaligus memperkuat komitmen kami untuk menjadi perusahaan yang membuat perubahan di Asia Pasifik," ujar Ben Elliott, CEO Asia-Pasifik, Experian.

"Industri jasa keuangan tengah menjalani perubahan penting. Sebelumnya, rantai nilai industri pada lembaga keuangan konvensional bersifat linear. Namun, ekosistem penciptaan nilai tambah tidak lagi berjalan satu paket, seiring hadirnya konsep perbankan terbuka (open banking). Kami sangat antusias dengan adanya kesempatan untuk berperan penting dalam transformasi sektor keuangan. Melalui peran ini, kami membantu perusahaan dalam menghadapi gelombang perkembangan pasar keuangan yang selanjutnya, dan penciptaan nilai tambah yang berfokus pada pelanggan," tambah dia.

Tentang AFIN

AFIN adalah organisasi nirlaba yang dibentuk ASEAN Bankers Association (ABA), IFC dari World Bank dan Monetary Authority of Singapore (MAS). Anggota pendiri dari kalangan korporat adalah AMTD Foundation dan Mastercard. AFIN ingin mendukung eksperimen dan kolaborasi antara lembaga keuangan dan penyedia layanan teknologi keuangan demi memperluas inovasi dan inklusi keuangan di ASEAN dan wilayah sekitarnya. AFIN telah meluncurkan platform arsitektur terbuka, API Exchange (APIX). APIX bertujuan untuk mendukung kolaborasi di seluruh kawasan. AFIN menitikberatkan dukungan terhadap lembaga keuangan agar mereka mampu memperluas akses keuangan, terutama di pasar yang kurang berkembang di Asia Tenggarawww.apixplatform.com

Tentang Experian

Experian® adalah perusahaan penyedia jasa layanan informasi terkemuka dunia. Experian hadir di momen-momen besar kehidupan – saat membeli rumah atau mobil, menyekolahkan anak ke universitas, hingga mengembangkan bisnis dengan menjangkau pelanggan baru – kami memberdayakan pelanggan dan klien kami untuk mengelola data mereka dengan percaya diri. Kami membantu individu-individu untuk mengambil kendali keuangan dan mengakses layanan keuangan, bisnis-bisnis untuk membuat keputusan cerdas dan berkembang, para peminjam untuk lebih bertanggung jawab, dan organisasi-organisasi untuk mencegah aksi penipuan dan kejahatan. Kami memiliki 17.200 karyawan yang bekerja di 44 negara dan, setiap harinya, kami berinvestasi pada teknologi, individu berbakat, dan inovasi untuk membantu klien-klien kami memaksimalkan setiap kesempatan. Kami terdaftar di London Stock Exchange (EXPN) dan anggota dewan dari FTSE 100 Index.

Logo – https://photos.prnasia.com/prnh/20191111/2638379-1?lang=0

Source: PRN Asia


Tinggalkan Balasan