SibolgaTapanuli TengahTapanuli Utara

Rapat Persiapan Keberangkatan Kontigen Pesparawi Sumut ke Tingkat Nasional

×

Rapat Persiapan Keberangkatan Kontigen Pesparawi Sumut ke Tingkat Nasional

Sebarkan artikel ini
Keterangan foto: Rapat pembahasan persiapan keberangkatan kontigen Pemprovsu ke Pesparawi Tingkat Nasional 2018 di Kantor Kanwil Kemenag Sumut. (batakpost.com/HAT)
Advertisement
Example 300x600
Advertisement

Medan, 6/2 (Batakpost.com)- Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Provinsi Sumatera Utara, menggelar rapat perdana bersama dengan LPPD daerah untuk membahas persiapan keberangkatan kotigen Pesparawi Sumut mengikuti Pesparawi Nasional 2018 di Pontianak, Kalimantan Barat.

Rapat itu dilangsungkan di Ruang Bidang Bimas Kristen Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara, Selasa, (6/2).

IKLAN
IKLAN

Dalam rapat itu diputuskan, bahwa Kontigen Pesparawi Sumut akan mengikuti 12 Kategori yang diperlombakan di tingkat Nasional. Guna untuk mendukung persiapan itu ketersediaan anggaran yang memadahi dari Pemprovsu menjadi kunci keberhasilan kontigen.

“Kami berharap dari LPPD daerah, agar Pemprovsu mempersiapkan anggaran yang dibutuhkan kontigen Sumut. Karena keberangkatan tim ke tingkat Nasional untuk mengharumkan nama Provinsi Sumatera Utara sebagai daerah yang dikenal dengan kerukunan umat beragamanya. Kami yakin pak Gubernur Tengku Erry Nuradi sudah memikirkan hal itu, karena tujuan dari Pesparawi ini untuk meningkatkan iman dan spritual jemaat khususnya dibidang lagu dan pujian. Kami yakin LPPD Provinsi Sumut mampu menjalin komunikasi yang baik dengan Pemprovsu,”kata Ketua LPPD Tapteng, Jannes Maharaja, ST,MM, yang diamini LPPD, Asahan, Sibolga, Medan, dan perwakilan dari Pemkab Dairi.

Menyikapi hal itu, Jadi Pane, SPd dari LPPD Provsu mengatakan, bahwa pengajuan anggaran keberangkatan kontigen Pesparawi Sumut ke tingkat Nasional sudah dimasukkan ke Pemprovsu pasca pelaksanaan Pesparawi Sumut 2017 kemarin. Ia berharap, dukungan dari DPRD serta tokoh Kristen yang ada di Sumatera Utara untuk anggaran tersebut.

“Sampai saat ini belum bisa dipastikan Provsu berapa besaran anggaran yang ditampung di APBD 2018 walaupun sudah kita ajukan mata anggarannya. Kita berdoa agar kiranya dalam mingu-mingu ini bisa dipastikan berapa dana yang ditampung Pemprovsu, sehingga kita tahu mencari langkah-langkah lain untuk memenuhi anggaran yang kita butuhkan,”sebut Jadi.

Sementara itu menurut Kabid Bimas Kristen Kanwil Kemenag Sumut, Hasudungan Simatupang menjelaskan, bahwa Kemenag Kanwil Sumut ada menampung anggaran untuk Pesparawi Nasional sebesar Rp1 miliar.

“Dengan adanya dana yang ditampung di Kanwil Kemenag Sumut ini, bisa membantu anggaran yang dibutuhkan. Karena jumlah kontigen yang diberangkatkan dari Sumut sesuai dengan kuota yang sudah ditentukan Panitia Pesparawi Nasional, sebanyak 281 orang. Sudah barang tentu dana yang dibutuhkan cukup besar. Untuk itu mari kita berupaya dan berdoa agar dana yang dibutuhkan dapat tercukupkan demi tugas dan pelayanan kita sebagai umat Kristen,”ujarnya.

Untuk diketahui ada beberapa daerah yang menjadi kontigen Provsu untuk mengikuti Pesparawi Nasional. Diantaranya, Kabupaten Tapanuli Tengah, Kota Sibolga, Dairi, Asahan, Kota Medan. Hal itu berdasarkan juara I yang diraih masing-masing daerah dalam Pesparwi Tingkat Sumut tahun lalu di Medan. (RED)

 


Tinggalkan Balasan