Jakarta, 23/1 (Batakpost.com) – Netflix, aplikasi streaming yang telah mendunia, baru saja mencatatkan angka pencapaian yang luar biasa dalam laporan kuartal terakhir 2024. Jumlah pelanggan baru Netflix bertambah sebanyak 19 juta, yang menjadi peningkatan terbesar dalam sejarah perusahaan. Dengan total pelanggan global yang kini mencapai 302 juta, Netflix semakin mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin di industri streaming.
Namun, pada bulan pertama di tahun 2025, Netflix mengumumkan kenaikan harga langganan di beberapa negara, termasuk Amerika Serikat, Kanada, Portugal, dan Argentina.
Dilansir dari detikINET melalui Android Headline pada Kamis (23/1/2025), juru bicara Netflix, MoMo Zhou, memberikan rincian kenaikan harga terbaru. Paket standar bulanan dengan dukungan iklan mengalami kenaikan harga dari USD 6,99 menjadi USD 7,99. Selain itu, paket standar bebas iklan mengalami kenaikan USD 2,50, dari USD 15,49 menjadi USD 17,99 per bulan. Paket premium Netflix kini dipatok dengan harga USD 24,99 per bulan, yang lebih mahal USD 2 dibandingkan harga sebelumnya.
Peningkatan harga ini mengikuti keputusan Netflix untuk menghentikan paket langganan paling terjangkau pada Juli tahun lalu. Dalam laporan pendapatannya, Netflix menyampaikan bahwa kenaikan harga dilakukan seiring dengan investasi yang terus dilakukan dalam pemrograman untuk meningkatkan kualitas layanan. “Kami terus berinvestasi dalam pemrograman dan memberikan nilai lebih untuk anggota kami, sehingga sesekali kami akan meminta anggota kami untuk membayar sedikit lebih banyak agar kami bisa berinvestasi kembali untuk meningkatkan Netflix lebih lanjut,” ungkap perusahaan dalam laporan tersebut.
Selain itu, Netflix juga memperkenalkan fitur baru bernama Extra Member dengan paket iklan. Pengguna dapat menambahkan orang lain di luar keluarga mereka ke dalam langganan apabila menggunakan paket yang didukung iklan. Biaya untuk menambahkan anggota tambahan pada paket standar bebas iklan kini meningkat dari USD 7,99 menjadi USD 8,99. Namun, tidak ada perubahan harga untuk menambahkan anggota tambahan pada paket yang didukung iklan.
Dengan harga baru ini, Netflix berharap dapat terus memberikan layanan terbaik bagi penggunanya sambil mempertahankan posisi terdepannya di pasar streaming global.(int)
Baca Berita menarik lainnya dari Batakpost.com di GOOGLE NEWS