Jakarta, 11/5 (Batakpost.com) – Ingin tahu judul lagu yang sedang diputar di tempat umum, tetapi tidak tahu liriknya? Jangan khawatir, kini mencari judul lagu bisa dilakukan dengan suara. Berkat teknologi Google Assistant, proses pencarian judul lagu menjadi lebih mudah dan cepat, bahkan untuk lagu-lagu instrumental.
Menurut situs Google Assistant Help, Anda dapat menggunakan Google Assistant yang tersedia di semua perangkat Android untuk mencari judul lagu dengan suara. Berikut langkah-langkahnya:
Ucapkan “Hey Google” jika perangkat diatur dalam bahasa Inggris. Atau, jika perangkat diatur dalam bahasa Indonesia, ucapkan “Oke Google”.
Tanyakan “What song is this?” atau “Lagu apa ini?”
Dekatkan perangkat ke sumber lagu atau bisa juga dengan menyanyikan lagu atau menyenandungkan melodinya.
Google Assistant akan mengidentifikasi lagu yang sedang diputar.
Selain menggunakan Google Assistant, Anda juga dapat menggunakan aplikasi Google yang merupakan aplikasi bawaan di perangkat Android. Berikut langkah-langkahnya:
Buka aplikasi Google.
Di kotak penelusuran, ketuk ikon mikrofon.
Tekan “Search a song” atau “Telusuri lagu”.
Putar atau nyanyikan lagu, atau senandungkan melodinya.
Google akan mengidentifikasi lagu yang sesuai.
Dengan teknologi Google ini, Anda tidak perlu lagi repot mencari judul sebuah lagu, bahkan jika tidak mengetahui liriknya atau jika lagunya tidak memiliki lirik sekalipun. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda yang gemar mendengarkan musik!(int)
Baca Berita menarik lainnya dari Batakpost.com di GOOGLE NEWS