Lintas Sumut

AKP P Nainggolan Meninggal 30 Menit Sebelum Dilantik, Ini Kronologinya

×

AKP P Nainggolan Meninggal 30 Menit Sebelum Dilantik, Ini Kronologinya

Sebarkan artikel ini
Advertisement
Example 300x600
Advertisement
Keterangan foto: Foto almarhum AKP. P. Nainggolan saat hendak dimasukkan kedalam mobil ambulance. (INT)

Lubuk Pakam, 18/9 (Batakpost.com)-Ajal memang tidak dapat tebak, kecuali Sang Pencipta yang menentukan. Siapa sangka AKP. P. Nainggolan akan meninggal dunia ditengah menjelang acara serah terima jabatan yang dipercayakan Polri kepadanya.  Kejadian duka ini dialami oleh keluarga AKP. P. Nainggolan di Polres Deli Serdang 30 menit menjelang acara pelantikan. Seyogianya almarhum akan menduduki jabatan sebagai Kasat Binmas Polres Deliserdang menggantikan AKP. MA. Ritonga.

Kematian pria berpangkat tiga balok emas dipundak itu merubah suasana suka menjadi duka yang mendalam. Apalagi isak tangis keluarga almarhum dan putrinya pecah begitu mengetahui ayah yang dicintainya sudah tiada. Mereka menatapi tubuh pria itu sudah terbujur kaku di ruang jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Deliserdang Senin, (18/9).

IKLAN
IKLAN

“Pa..cepat kali papa pergi. Aku masih butuh papa. Baik kali papaku ini,”ucap anak perempuan almarhum bernama Debora.

Beberapa anggota Bhayangkari Cabang Polres Deli Serdang tampak mencoba menenangkan anak dan istrinya almarhum.

“Iya kami tah ukalau papamu ini baik kali orangnya. Sabar ya,”ucap salah satu anggota Bhayangkari.

Kapolres Deliserdang, AKBP. Robert Da Costa membantu menaikkan jenazah almarhum ke mobil Ambulance.

Akibat kejadian duka itu, acara serahterima jabatan dua Perwira Pertama (Pama) Polres Deliserdang tertunda, karena para pejabat Polres Deli Serdang langsung menuju rumah sakit.

Menurut keterangan Kapolres Deli Serdang, AKBP Robert Da Costa, kalau awalnya yang bersangkutan hanya mengeluh sakit kepala. Saat itu ia sedang berada di ruangan Wakapolres Deli Serdang, Kompol Faisal Rahmad Simatupang.

“Setengah jam sebelum acara serahterima jabatanlah kejadiannya. Sekitar pukul 08.30 WIB. Awalnya sakit kepala, setelah itu ngorok (tidur) di ruangan Waka dan langsung kita larikan ke rumah sakit,”terang Robert.

Sebelumnya almarhum dipercaya sebagai Kasat Shabara di Polres Tobasa. Sedangkan Beberapa orang pejabat yang ingin mengikuti serah terima jabatan diantaranya Kasatnarkoba Polres Deli Serdang dari AKP Zulkarnain kepada AKP Erwin. (INT)







banner 325x300

Tinggalkan Balasan