Tapanuli Tengah

Sat Binmas Polres Tapteng Apel Bersama dengan Siswa SMAN Matauli Pandan

×

Sat Binmas Polres Tapteng Apel Bersama dengan Siswa SMAN Matauli Pandan

Sebarkan artikel ini
Sat Binmas Polres Tapteng laksanakan Apel Pagi bersama guru dan siswa/siswi SMAN 1 Matauli Pandan, Kamis (1/11/2022). (Batakpost.com/Ist)
Advertisement
Example 300x600
Advertisement

Tapteng, 2/12 (Batakpost.com)- Satuan Pembinaan Masyarakat atau Sat Binmas Polres Tapanuli Tengah laksanakan apel pagi bersama dengan guru dan siswa/siswi SMAN 1 Matauli Pandan, Kamis (1/11/2022).

Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Apel SMA N 1 Matauli Pandan dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Tapteng Iptu Dela Antomi, SH, bersama Kepala Sekolah SMAN 1 Matauli Deden Rachmawan, S. Pd., MM.

IKLAN
IKLAN

Dalam apek bersama itu Kasat Binmas Polres Tapteng menyampaikan bahwa kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka  berlangsungnya Operasi Bina Kusuma Toba 2022 di wilayah Polda Sumut dari tanggal 30 November hingga 9 Desember 2022, untuk pemeliharaan keamanan ketertiban masyarakat melalui penyuluhan dan sambang dari kepolisian.

BACA JUGA: Jadi Irup di Hari Guru, Danrem Ingatkan Siswa Untuk Selalu Menghormati Guru Layaknya Menghormati Orang Tua

Dalam amanatnya Iptu Dela Antomi menyampaikan kepada para siswa agar menghindari segala bentuk penyalahgunaan narkotika di kalangan pelajar.

“Carilah jati diri sebagai seorang pelajar, hindari kenakalan remaja dan fokus belajar untuk mengejar masa depan yang cerah dan menggapai cita-cita,” pesannya.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh KBO Sat Binmas Polres Tapteng Ipda Zulmansyah Tanjung, SH, Ipda Junior Hutabarat, Ipda Cuanda, Personil Sat Binmas Polres Tapteng dan para guru dan staf SMAN 1 Matauli Pandan. (red)