Binjai, 29/5 (Batakpost.com) – Dalam upaya menurunkan kasus stunting di Kota Binjai, Pemerintah Kota Binjai bersama dengan Tim Pakar AKS Kota Binjai mengadakan kunjungan lapangan bagi sasaran AKS di Kantor Camat Binjai Utara. Kegiatan ini juga dirangkai dengan penyerahan bantuan bahan pokok kepada delapan keluarga yang terdampak stunting di Kecamatan Binjai Utara.
Bantuan yang diberikan berupa beras, telur bebek, telur puyuh, kacang hijau, susu, dan vitamin. Sekretaris Daerah Kota Binjai menyatakan bahwa penyaluran secara langsung ini bertujuan agar paket bantuan sosial yang diberikan tepat sasaran. “Mudah-mudahan dengan adanya bantuan sembako terhadap warga terdampak stunting ini bisa membantu dan mengurangi beban mereka,” tambahnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kalapas Kota Binjai Theo Adrianus, A.Md.I.P., S.H., M.H., Kepala Dinas Kesehatan Kota Binjai dr. Sugianto Sp.OG., Plt. Kepala Dinas PPKB Kota Binjai Harimin Tarigan, S.SiT, S.IP, MM, MH, Ketua Tim KSPS BKKBN Sumut Muhammad Anca Sitorus S.Pd, MSP, dan Camat Binjai Utara Hilman Anggana Lukha, S.STP.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan membantu keluarga yang terdampak stunting di Kota Binjai, sekaligus mengurangi prevalensi stunting di daerah tersebut.(int)
Baca Berita menarik lainnya dari Batakpost.com di GOOGLE NEWS