Segenap kru batakpost.com mengucapkan Selamat menunaikan ibadah puasa 1445 H/2024, bulan penuh berkah dan ampunan, bersihkan diri, jernihkan hati.
Berita UtamaTapanuli Utara

Mensos Berikan Bantuan Tahap Pertama Rp 3,7 Miliar Untuk Pembangunan Rumah Korban Gempa Taput

352
×

Mensos Berikan Bantuan Tahap Pertama Rp 3,7 Miliar Untuk Pembangunan Rumah Korban Gempa Taput

Sebarkan artikel ini
Menteri Sosial Tri Rismaharini saat menyerahkan bantuan pembangunan rumah bagi korban gempa Taput tahap pertama, yang diterima Bupati Taput Nikson Nababan, Jumat (24/2/2023) di Kantor Kemensos. (Batakpost.com/Ist)
Example 300x600

Jakarta, 24/2 (Batakpost.com)- Menteri Sosial Tri Rismaharini kembali menyerahkan bantuan kepada masyarakat Tapanuli Utara yang terdampak gempabumi yang terjadi pada bulan Oktober tahun lalu.

Bantuan itu diserahkan langsung oleh Mensos kepada Bupati Tapanuli Utara (Taput), Nikson Nababan di kantor Kementerian, di Jakarta, Jumat (24/2/2023).

banner 325x300

“Mewakili Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Tapanuli Utara, saya menyampaikan terima kasih atas renspon dan bantuan Kemensos RI dalam menyikapi kondisi di Kabupaten Tapanuli Utara pasca gempa tanggal 1 Oktober 2022 yang lalu. Saya sangat mengapresiasi Ibu Mensos yang selalu peduli dan siap melayani masyarakatnya,” ujar Bupati Nikson yang didampingi Kadis Sosial Bahal Simanjuntak, Kadis Perumahan dan Pemukiman Budiman Gultom dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Bonggas Pasaribu.

Adapun bantuan yang diserahkan Mensos adalah pembangunan rumah bagi korban bencana di Kabupaten Tapanuli Utara untuk tahap 1 sebanyak 22 rumah senilai Rp 3.701.676.000.

Sebelumnya juga Pemkab Tapanuli Utara telah menerima bantuan dari Kemensos sebesar Rp 3.032.953.470 pada tanggal 4 Oktober 2022 yang diserahkan Direktur Perlindung Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) Kemensos RI, Drs. Iyan Kusmadiana, MPS. Sp, beserta rombongan.

Adapun bantuan Kementerian Sosial RI itu dalam rangka tanggap darurat bencana gempabumi di Kabupaten Tapanuli Utara senilai Rp 3.032.953.470 dengan rician bantuan logistik tanggap darurat sebesar Rp 2.430.499.670, bantuan santunan ahli waris, santunan luka dan bahan kontak LDP sebesar Rp 51.650.000. Bantuan Lumbung Sosial di empat kecamatan sebesar Rp 500.803.800, dan bantuan pemenuhan kebutuhan dasar kebakaran sebesar Rp 50.000.000. (red)