Langkat, 19/4 (Batakpost.com) – Pj Bupati Langkat, H.M.Faisal Hasrimy AP,M.AP, memimpin rapat evaluasi kinerja para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Rumah Dinas Bupati Langkat. Rapat tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekdakab) Langkat, para asisten, staf ahli, kepala dinas/badan, sekretaris dewan, serta beberapa direktur RSU Tanjung Pura dan PDAM Tirta Wampu, beserta para kabag di lingkungan Setdakab Langkat dan camat se-Kabupaten Langkat.
Sekdakab Langkat, H. Amril, S.Sos, M.AP, menjelaskan bahwa tujuan dari rapat evaluasi ini adalah untuk mengevaluasi capaian program kerja masing-masing OPD. Pj Bupati Langkat, H.M.Faisal Hasrimy AP,M.AP, dalam arahannya, menekankan pentingnya pelaporan capaian kinerja serta mengidentifikasi kendala-kendala yang dihadapi untuk dicari solusinya secara bersama-sama.
Selain itu, Pj Bupati juga menjelaskan bahwa evaluasi ini difokuskan pada penanganan stunting dan pembangunan lapangan terbuka hijau di Kabupaten Langkat. Salah satu poin yang dibahas adalah terkait dengan capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD), dimana 5 OPD masih memiliki target PAD di bawah 15%.
Kepala Bapenda, ibu Mulyani, menyampaikan beberapa poin terkait dengan program kerja yang telah dilaksanakan serta komitmen yang masih di bawah target yang telah ditetapkan. Pj Bupati mengingatkan para kepala OPD untuk tidak menunda pekerjaan dan menekankan pentingnya kerja sama tim dalam mencapai hasil yang diharapkan.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Langkat juga mengajak semua peserta rapat untuk berdiskusi dan mengatasi kendala bersama demi tercapainya hasil kerja yang maksimal. Ia menegaskan bahwa kerja sama yang baik antara semua pihak penting untuk mewujudkan program-program pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat Langkat.(int)
Baca Berita menarik lainnya dari Batakpost.com di GOOGLE NEWS