Medan, 11/7 (Batakpost.com) – Dalam rangka peringatan Hari Kebaya Nasional, Pemerintah Kota Medan bekerja sama dengan Sri Wahyuni Foundation (SWF) akan menggelar Parade Kebaya Nasional pada tanggal 21 Juli 2024 mendatang. Acara yang diperkirakan akan diikuti oleh ribuan peserta dari berbagai daerah ini diumumkan dalam rapat persiapan yang dipimpin oleh Asisten Pemerintahan dan Sosial, Muhammad Sofyan, yang mewakili Wali Kota Medan, Bobby Nasution, di Ruang Rapat II Kantor Wali Kota Medan.
Dalam pertemuan tersebut, hadir Ketua SWF, Sri Wahyuni, Kabag Kesra, Kosim Nasution, Sekretaris Dinas Pariwisata, Dewi, serta segenap perangkat daerah. Sofyan menegaskan pentingnya dukungan dari Pemko Medan untuk mensukseskan perhelatan ini sesuai dengan tugas yang telah ditetapkan.
“Parade Kebaya Nasional ini akan dihadiri oleh ribuan peserta dari berbagai daerah. Pertemuan ini kami lakukan untuk memastikan pelaksanaannya berjalan lancar dan sukses,” ungkap Sofyan.
Sofyan juga menjelaskan bahwa acara yang digelar pada hari Minggu ini akan berlangsung bersamaan dengan Car Free Day (CFD) yang rutin diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Medan. Untuk itu, dipastikan bahwa partisipasi masyarakat dalam Parade Kebaya Nasional akan semakin meriah.
“Kami merekomendasikan untuk mengubah jalur rute Parade Kebaya Nasional mengingat jalan Stasiun sedang dalam tahap pembangunan, sehingga tidak dapat dibagi antara lalu lintas dan jalur parade,” tambahnya.
Sebelumnya, Novi dari SWF menjelaskan bahwa parade ini akan diikuti oleh sekitar 5.000 peserta dari Sumatera Utara, Jakarta, dan daerah lainnya. Selain parade, acara ini juga akan memuat lomba fashion show serta bazar UMKM untuk semakin memeriahkan perayaan Hari Kebaya Nasional.
Acara ini diharapkan tidak hanya menjadi wujud kebanggaan akan kekayaan budaya Kebaya, tetapi juga sebagai sarana untuk mengangkat potensi pariwisata dan ekonomi lokal di Kota Medan.(int)
Baca Berita menarik lainnya dari Batakpost.com di GOOGLE NEWS