Berita UtamaTapanuli Tengah

Danrem Tinjau Lokasi Budi Daya Udang di Tapian Nauli: TNI Terus Dukung Ketahanan Pangan

×

Danrem Tinjau Lokasi Budi Daya Udang di Tapian Nauli: TNI Terus Dukung Ketahanan Pangan

Sebarkan artikel ini
Danrem 023/KS Kolonel Inf Lukman Hakim tinjau lokasi budi daya udang yang berada di Desa Tapian Nauli 3 Pandan Laut, Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Kamis (4/6/2024). (Batakpost.com/Penrem)
Advertisement
Example 300x600
Advertisement

Tapteng, 4/7 (Batakpost.com)– Sebagai wujud nyata TNI AD dalam mendukung ketahanan pangan khususnya di wilayah, Danrem 023/KS Kolonel Inf Lukman Hakim tinjau lokasi budi daya udang yang berada di Desa Tapian Nauli 3 Pandan Laut, Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Kamis (4/6/2024).

Di selah peninjauan Danrem mengatakan, TNI AD saat ini terus berupaya mendukung program ketahanan pangan di berbagai sektor. Selain sektor pertanian, TNI juga memanfaatkan lahan tidur yang ada di daerah untuk menjadi lahan produktif dan menghasilkan, sehingga dapat meningkatkan perekonomian bagi masyarakat.

IKLAN
IKLAN

Sebagai prajurit kewilayahan sebut Danrem, dia mengingatkan kepada para Dansat dan Prajurit yang ada di wilayah Korem 023/KS untuk terus mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan.

“Kami terus mengedukasi masyarakat demi meningkatkan perekonomiannya, serta terus mendukung dan mensukseskan program ketahanan pangan secara nasional,” kata Danrem. (red)

Baca Berita menarik lainnya dari Batakpost.com di GOOGLE NEWS