Sepak Bola

Wabub Buka Turnamen Antar Pelajar SMA se Tapteng Berhadiah Rp20Juta

Keterangan foto: Wakil Bupati dan Kadis Pora Tapteng foto bersama dengan kedua tim kesebelasan. (batakpost.com/HAT)

Sementara itu Wakil Bupati Tapanuli Tengah, Darwin Sitompul dalam sambutannya mengatakan, agar ajang sepak bola ini benar-benar dimanfaatkan untuk membina para pelajar cinta akan olahraga dan menjauhkan diri dari narkoba.

“Dengan turnamen ini mari gali potensi yang dimiliki oleh anak-anak kami, karena setiap orang memiliki kemampuan dan talenta yang berbeda-beda. Saya berharap dengan terselenggaranya turnamen ini, maka akan lahir dari Tapteng ini Mahyadi-mahyadi Panggabean yang lain yang mengharumkan nama Kabupaten Tapanuli Tengah,”ajak Darwin.

IKLAN
banner 300x600
IKLAN

Darwin juga berpesan agar para pelajar benar-benar mampu menjaga diri dari pengaruh pergaulan bebas khususnya peredaran narkoba. Kalau selama ini hanya kota-kota besar yang menjadi peredaran narkotika, sekarang dusun dan pedesaan sudah menjadi target pengedaran narkotika.

“Saya tegaskan kepada anak-anakku sekalian, jangan coba dan sentuh yang namanya narkoba agar cita-cita dan prestasimu berhasil. Karena begitu kalian menyentuh yang namanya narkoba, maka semuanya akan rusak, bukan hanya diri sendiri melainkan keluarga dan juga lingkungan. Mari tingkatkan kreativitas kalian melalui ajang olahraga seperti sekarang ini,”pesannya.

Usai menyampaikan sambutan sekaligus membuka acara, Wakil Bupati didaulat untuk melakukan tendangan kehormatan di tengah lapangan yang dilanjutkan dengan pertandingan perdana antara kesebelasan SMAN1 Matauli Vs SMKN 1 Sorkam. Pertandingan ini dimenangkan SMAN1 Matauli Panda dengan skors 6:0 (HAT)

 

Exit mobile version