T. Karo, 10/4 (Batakpost.com)-Untuk melahirkan bibit-bibit olahragawan Satgas TMMD Ke-107 Kodim 0205/TK menyerahkan bantuan sarana olah raga berupa bola kaki, bola volly kepada pemuda Desa Kancaribu Kecamatan Kaban Jahe Kabupaten Tanah Karo Jumat (10/04/2020).
Sarana olahraga diserahkan oleh Pasiter Kodim 0205/TK Kapten Czi H Tarigan mewakili Dansatgas TMMD Ke 107 Letkol Inf Taufik Rizal, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan bisa digunakan sebaik-baiknya untuk para pemudah di Desa ini, saya berharap kegiatan positif ini terus dilakukan guna memberikan motivasi semangat olah raga serta menunjukkan perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat, terutama untuk kalangan pemuda yang hobby bermain sepak bola dan bola volly, agar dapat memupuk persaudaraan dan hubungan silaturrahmi serta dapat melahirkan pemain sepak bola dan Bola Volly, Ujar Pasiter Kodim 0205/TK di selah-selah pemberian bantuan.
Sementara itu salah satu pemuda Desa Kancaribu saudara R. Barus menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian TNI khususnya Satgas TMMD yang telah memberi alat olah raga.
“Semoga pemberian tersebut dapat menambah semangat berolah raga bagi pemuda- pemuda di desa ini.” Ucapnya. (riilPenrem023/KS)