Sepak Bola

Ruud van Nistelrooy Kembali ke Manchester United Sebagai Asisten Manajer Bersama Rene Hake

Ruud van Nistelrooy Kembali ke Manchester United Sebagai Asisten Manajer Bersama Rene Hake

Jakarta, 12/7 (Batakpost.com) – Manchester United resmi mengumumkan kedatangan Ruud van Nistelrooy dan Rene Hake sebagai bagian dari staf kepelatihan baru di klub. Keduanya akan mendampingi Erik ten Hag sebagai asisten manajer hingga Juni 2026, sesuai dengan masa kontrak Ten Hag.

Pengumuman ini dilakukan melalui situs resmi klub pada Kamis (11/7/2024). Ten Hag menyambut baik kedatangan Nistelrooy dan Hake, menggambarkannya sebagai penambahan pengalaman, pengetahuan, dan energi baru bagi tim pelatih Manchester United.

IKLAN
IKLAN

Ruud van Nistelrooy bukanlah sosok asing di Old Trafford. Sebelumnya, ia telah bermain untuk Manchester United antara tahun 2001 hingga 2006, menjadi salah satu striker utama di bawah manajer legendaris Sir Alex Ferguson. Selama lima musim berseragam Setan Merah, Nistelrooy mencatatkan 150 gol dari 219 penampilan, serta meraih empat trofi termasuk Premier League dan Piala FA.

Setelah pensiun sebagai pemain, Nistelrooy beralih ke dunia kepelatihan. Dia pernah menangani PSV Eindhoven dan meraih sukses dengan gelar Piala KNVB dan Piala Johan Cruyff sebelum meninggalkan klub karena alasan kurangnya dukungan.

Sementara itu, Rene Hake, yang juga bergabung sebagai asisten manajer, memiliki pengalaman luas di Belanda, banyak menjadi asisten di klub-klub seperti Zwolle, Twente, Utrecht, dan terakhir Go Ahead Eagles.

Kedatangan Nistelrooy dan Hake diharapkan dapat memberikan kontribusi besar bagi Manchester United di bawah kepemimpinan Ten Hag. Musim lalu, United hanya finis di posisi kedelapan di Liga Inggris, tetapi berhasil meraih trofi Piala FA yang membuat mereka lolos ke Liga Europa.(int)

Exit mobile version