Segenap kru batakpost.com mengucapkan Selamat menunaikan ibadah puasa 1445 H/2024, bulan penuh berkah dan ampunan, bersihkan diri, jernihkan hati.
Olahraga

Perolehan Medali Atlet Tapteng di Porprovsu, 2 Emas dan 3 Perunggu

272
×

Perolehan Medali Atlet Tapteng di Porprovsu, 2 Emas dan 3 Perunggu

Sebarkan artikel ini
Perolehan Medali Atlet Tapteng di Porprovsu, 2 Emas dan 3 Perunggu. (Ist)
Perolehan Medali Atlet Tapteng di Porprovsu, 2 Emas dan 3 Perunggu. (Ist)
Example 300x600

Medan, 3/11 (Batakpost.com)- Hingga hari ini atlet dari Kabupaten Tapanuli Tengah sudah berhasil meraih 2 Medali Emas dan 3 Medali Perunggu pada perhelatan Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu) ke XI yang dilangsungkan di Medan, Sumatera Utara selama satu sepekan ini.

Adapun peraih Medali Emas pertama adalah Rika Mayani dari cabang olahraga angkat berat. Dan emas kedua diraih Rico Goncalwes Sirait dari cabang olahraga masih angkat berat, kelas 120 kg.

banner 325x300

Sedangkan untuk Medali Perunggu diraih cabang olahraga pencak silat dan angkat berat atas nama Yus Raihan, Tri Gunawan Hutabarat dan Lvorensius Jhon Sirait.

BACA JUGA: PBFI Tapteng Turunkan 3 Atletnya di Porprovsu 2022

“Hingga hari ini Kamis 3 November 2022, atlet kita sudah meraih 2 Medali Emas dan 3 Perunggu. Terima kasih atas sumbangan medali dari para atlet kita,” terang Abdul Rahman Sibuea Ketua KONI Tapanuli Tengah, Kamis malam.

Untuk memberikan semangat serta untuk memantau langsung atlet-altet Tapteng berlaga di Porprovsu, Pj Bupati Tapanuli Tengah Yetty Sembiring menyempatkan waktu berkunjung ke lokasi pertandingan di tengah kegiatannya menjalankan tugas di Kota Medan.

“Kita cukup bangga atas torehan Medali Emas dan Perunggu dari atlet-atlet Tapteng. Besok akan kita serahkan langsung medalinya kepada para atlet kita. Kita harus bangga sebagai Anak Tapteng,” kata Yetty bangga. (Jas)