Lintas SumutPolitik

Ngogesa Mundur Sebagai Cawagub

×

Ngogesa Mundur Sebagai Cawagub

Sebarkan artikel ini
Ngogesa Sitepu (ant)
Advertisement
Example 300x600
Advertisement

Medan, 16/11 (Batakpost.com)-Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara Ngogesa Sitepu mengundurkan diri sebagai bakal calon wakil gubernur.

Sekretaris DPD Partai Golkar Sumut Irham Buana Nasution yang dihubungi Antara di Medan, Rabu, mengatakan, rencana pengunduran itu telah disampaikan Ngogesa Sitepu secara personal.

IKLAN
IKLAN

Sikap itu disampaikan Ngogesa Sitepu berdasarkan berbagai pertimbangan, diantaranya karena faktor kesehatan.

“Atau dengan kata lain, mundur atau mengundurkan diri dengan alasan kesehatan,” katanya.

Pihaknya menghargai sikap Ngogesa Sitepu tersebut karena diambil atas pertimbangan yang matang dan alasan yang objektif.

Namun, kata Irham Buana, tokoh yang masih menjabat sebagai Bupati Langkat tersebut masih menyatakan pengunduran diri secara personal.

Ngogesa Sitepu belum menyampaikan pengunduran diri sebagai bakal cawagub Sumut melalui rapat resmi, baik di tingkat provinsi mau pun melibatkan penguris kabupaten/kota.

Kepengurusan Partai Golkar Sumut akan segera menyelenggarakan rapat secara internal untuk membahas dan menentukan sikap atas pengunduran diri Ngogesa Sitepu dari bakal cawagub tersebut.

“Dalam wakti dekat, kita akan gelar rapat internal itu,” ujar Irham.

Sebelumnya, Partai Golkar mengeluarkan rekomendasi untuk memasangkan Erry Nuradi dan Ngogesa Sitepu sebagai cagub dan cawagub Sumut. (sumut.antaranews.com)







banner 325x300

Tinggalkan Balasan