PadangsidimpuanSibolgaTapanuli SelatanTapanuli Tengah

Gempa 5,7 SR Berpusat di Sidempuan

319
×

Gempa 5,7 SR Berpusat di Sidempuan

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi (Int)
Advertisement
Example 300x600
Advertisement

Tapteng, 1/3 (Batakpost.com)- Pukul 08.35:45 WIB, terjadi guncangan gempa yang cukup kuat dirasakan masyarakat Tapteng dan Kota Sibolga. Warga sempat berhamburan dari dalam rumah dan berteriak gempa.

Guncangan gempa dirasakan dua kali berturut-turut, hanya saja gempa pertama tidak begitu gencang, barulah gempa kedua begitu kuat dirasakan yang membuat warga berhamburan.

“Pertama terasa ada goyangan, dan berserang beberapa detik langsung disusul guncangan yang kuat, sehingga kami lari dalam rumah dan berteriak gempa-gempa,”kata Ibu Lidia Sitompul warga Aek Tolang Pandan.

Sementara itu menurut dara dari BMKG, pusat gempa lokasi: 0.99 LU, 98.70 BT (76 KM Barat Daya Padangsidempuan-Sumut). Dengan kedalaman 87 KM.

Namun anehnya, sejumlah warga Sidimpua mengaku justru tidak ada merasakan guncangan gempa di daerah mereka. Berbeda dengan warga yang tinggal di Siporok, mereka cukup merasakan guncangan gempa tersebut. (RED)

 

banner 325x300

Tinggalkan Balasan